Maumere. Jumat (12/09/2014). Satuan Sabhara Polres Sikka, Uji peralatan SAR sekaligus Simulasi Penyelamatan Korban Tenggelam.
Kasat Sabhara AKP Arif Sadikin, SH. Memberikan APP kepada Tim Penyelamat |
Satuan Sabhara Polres Sikka menerima laporan dari masyarakat tentang adanya korban tenggelam di Perairan Lepas (Laut) Maumere dan Dengan Sigap Tim yang telah dibentuk sebagai Tim Penyelamat menuju ke lokasi tenggelamnya korban tersebut.
Tidak lama kemudian Tim Penyelamat Satuan Sabhara Polres Sikka tiba di TKP dan karena kondisi korban yang diduga sudah tidak bernyawa lagi dan belum diketahui letak/titik tenggelamnya sehingga Ketua Team dalam hal ini Kasat Sabhara AKP Muh. Arif Sadikin, SH. memberikan APP singkat, padat dan jelas kepada anggota/tim Penyelamat. Kemudian Tim dengan perlengkapan yang tersedia berupa Ruber Boat (Perahu Karet) dan Rafting Boat melakukan penyisiran dibeberapa tempat yang diduga sebagai titik tenggelamnya korban.
Korban Tenggelam ditemukan kemudian dievakuasi ke Ruber Boat dan menuju darat |
Dengan kemampuan dan keahlian Team yang sudah terlatih dan cukup berpengalaman sehingga dengan waktu yang tidak terlalu lama mereka telah menemukan korban dengan kondisi yang tidak bernyawa. Ternyata semua ini bagian dari skenario latihan dalam rangka simulasi penyelamatan korban tenggelam.
Kasat Sabhara Polres Sikka AKP Arif Sadikin SH menegaskan bahwa Polri akan selalu siap akan kondisi dan situasi seperti apapun dengan tetap mempertimbangkan keselamatan masing-masing.
Rubber boat / perahu karet
Rubber boat / perahu karet
Rubber boat / perahu karet
Posting Komentar